Pasirjambu Regency Persembahkan Rumah Dekat Tol Soroja

Rumah dengan pemandangan indah di Pasirjambu Regency

Beragam keuntungan akan Anda dapatkan jika memiliki rumah yang tak jauh dari akses tol. Selain mobilitas jadi lebih cepat, hunian yang tak jauh dari jalan bebas hambatan juga bernilai investasi tinggi.

Jika Anda ingin memiliki rumah yang dekat dengan akses tol di Bandung Raya, Pasirjambu Regency bisa menjadi pilihan cerdas. Ya, kompleks hunian ini menyuguhkan rumah dekat Tol Soroja.

Adapun perumahan ini beralamat di Desa Tenjolaya, Kecamatan Pasirjambu, Kabupaten Bandung. Dari lokasi ini, Anda sebagai penghuni bisa menjangkau Tol Soreang-Pasirkoja hanya dalam 20 menit berkendara.

Kendati jaraknya dekat dengan akses jalan bebas hambatan, unit di perumahan ini bisa dibeli di harga yang terjangkau. Anda bisa memiliki rumahnya mulai dari Rp 250 juta-an saja.

Ingin tahu apa saja keuntungan yang didapatkan jika Anda tinggal perumahan di Ciwidey yang dekat ke akses Tol Soroja? Berikut pembahasan selengkapnya!

1. Mudah Bepergian ke Kota Bandung

Akses Tol Soroja

Sumber gambar: jabarprov.go.id

Saat ini, tak sedikit masyarakat yang bekerja di Kota Bandung namun lebih memilih tinggal di Kabupaten Bandung. Ada sejumlah pertimbangan yang mendasari hal tersebut.

Pertama, harga hunian di wilayah Kabupaten Bandung lebih murah. Kedua, akses transportasi yang menghubungkan dua wilayah ini kini sudah memadai.

Keuntungan dari segi transportasi bisa Anda nikmati di Pasirjambu Regency. Pasalnya, dengan memiliki rumah dekat Tol Soroja, Anda jadi bisa bepergian ke Kota Bandung secara lebih cepat.

Perlu diketahui, Soroja merupakan jalan tol yang menghubungkan wilayah Soreang di Kabupaten Bandung dengan Pasirkoja di Kota Bandung. Jalan bebas hambatan ini membentang sepanjang 10,55 kilometer.

Anda yang bekerja di wilayah Kota Bandung bisa membeli rumah di Pasirjambu Regency mengingat adanya akses tol tersebut. Perjalanan ke kota bisa terhindar dari kemacetan lalu lintas.

2. Hunian Bernilai Investasi Tinggi

Sudah menjadi rahasia umum, hunian yang dekat dengan akses tol memiliki nilai investasi tinggi. Pun begitu dengan perumahan karya Wandri Jaya yang berlokasi di Ciwidey ini.

Apalagi, kompleks hunian ini juga menyuguhkan kelebihan lainnya dari aspek lokasinya. Selain dekat ke tol, lokasi perumahan juga dekat ke kawasan wisata Ciwidey, Alun-alun Ciwidey, RSUD Soreang, terminal, hingga sejumlah sekolah.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, saat ini harga rumah di kompleks hunian ini dibanderol mulai dari Rp 250 juta-an saja. Harga ini termasuk terjangkau jika melihat sejumlah kelebihan yang ditawarkannya.

Nah, di kemudian hari, harga rumah bisa meningkat. Secara umum, potensi kenaikan harga properti per tahunnya bisa mencapai 10-15 persen.

3. Wilayah di Sekitar Hunian Bisa Terus Berkembang Pesat

Tak hanya sebagai akses transportasi yang bebas hambatan, jalan tol juga memiliki dampak positif lainnya bagi lingkungan sekitar. Ya, ketika ada akses tol baru, sebuah wilayah bisa berkembang pesat.

Perkembangan pesat dari wilayah ini biasanya ditandai dari munculnya properti dan fasilitas publik baru.

Misalnya, di wilayah yang menjadi lokasi pembangunan akses tol, lambat laun akan muncul kompleks perumahan baru, pusat perbelanjaan baru, hingga restoran baru.

Tentu saja perkembangan pesat ini juga berpotensi terjadi di wilayah sekitar Pasirjambu Regency. Dalam beberapa tahun mendatang, wilayah di sekitar kompleks rumah murah di Bandung ini kemungkinan bisa lebih berkembang daripada sekarang.

Dengan bermunculannya fasilitas baru, Anda sebagai penghuni kompleks rumah dekat Tol Soroja juga bisa menikmatinya. Beberapa fasilitas itu bisa memenuhi berbagai kebutuhan hidup Anda.

4. Mudah Menjual Kembali Propertinya

Rumah yang berada di lokasi strategis, terutama dekat dengan akses tol memiliki nilai lebih tersendiri. Tak heran, sampai sekarang hunian yang dekat dengan akses tol banyak diincar oleh konsumen.

Nah, lantaran memiliki nilai lebih, kompleks rumah dekat Tol Soroja seperti Pasirjambu Regency tentunya banyak diminati oleh calon pembeli.

Jika kondisinya seperti ini, Anda sebagai pemilik unitnya jadi tak perlu menunggu terlalu lama untuk menjual kembali hunian.

Selain bisa terjual cepat karena memiliki kelebihan dekat akses tol, harga jual kembali rumah di Pasirjambu Regency pun berpotensi lebih tinggi dari harga saat Anda beli.

Rumah memang merupakan tempat tinggal yang akan ditempati dalam jangka waktu lama. Namun, bukan tidak mungkin Anda akan menjualnya kembali di kemudian hari.

Itulah beberapa keuntungan jika memiliki hunian di Pasirjambu Regency yang dekat dengan akses tol. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi untuk Anda yang memang berencana membeli hunian dekat tol di wilayah Bandung selatan.

Related Post

Rekomendasi Beli Rumah Murah di Bandung Selatan

Pasirjambu Regency, Perumahan di Ciwidey dengan View Indah

Wandri Jaya Hadirkan Kompleks Hunian Unggul di Bandung